Notification

×

Iklan ok

Tingkatkan Ekonomi UMKM, Gelar Bazar dan Expo Bloe-Bloe Ata Ngon” 2021

Selasa, 21 Desember 2021 | 11.58 WIB Last Updated 2021-12-21T09:09:48Z


Gemarnews.com, Banda Aceh - Sesuai dengan ditetapkan Banda Aceh sebagai salah satu Kota Kreatif Indonesia oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. 

Dalam rangka meningkatkan produk UMKM di Banda Aceh, Tim menggelar bazar dan expo “Bloe-Bloe Ata Ngon” (BBAN) 2021 di Plaza Aceh, (13/12).

Rosi Malia, selaku ketua panitia menjelaskan kepada Gemarnews.com, Selasa (21/12/2021), kegiatan BBAN ini merupakan salah satu kegiatan Bazar & Expo yang bertujuan untuk membantu UMKM Aceh bangkit pasca pandemi yang menghancurkan berbagai usaha UKM dan UMKM, rasakan oleh banyaknya pengusaha yang gulung tikar. 

BBAN 2021 ini merupakan inisiasi oleh team komite BBAN yang terdiri dari Dinas Koperasi dan UMKM Kota Banda Aceh, Ikatan Wanita Penguasaha Indonesia (IWAPI) Aceh, Plaza Aceh dan Asia Mart, serta Zona Kreatif, ujar Rosi.

Sesuai dengan kata Wali Kota Banda Aceh, H.Aminullah Usman saat membuka acara 
“BBAN bisa menjadi ajang untuk saling membesarkan dan memajukan dunia UMKM. Di zaman sekarang, kita memang harus mampu bersinergi dan menguasai teknologi untuk maju.” terang Ketua IWAPI Aceh.

"Tahun ini BBAN kita laksanakan selama 7 hari mulai dari 13 - 19 Desember 2021."

InsyaAllah kegiatan yang bertajuk "Bangkitkan Ekonomi dengan bantu Usaha Lokal"dimana pada kegiatan ini diisi oleh banyak sekali merchant umkm Aceh, seperti Bazar & Expo BBAN UMKM Aceh, Talkshow Interactive, Music Performance, Games Competition, Spesial Gueststar - Aceh Beatbox Community dan Penampilan Menarik Lainnya.

Kegiatan BBAN ini di tutup  oleh Kukuh Satyo Budyo sebagai Mall Director Plaza Aceh yang di wakilkan oleh Ariq Alghifary sbg Marketing Communication Supervisor yg merupakan bagian dari Komite BBAN, serta sempat di kunjungi Komisaris Utama Askrido Syariah, Hj. Siti Ma'rifah, anak wakil Presiden RI, serta memborong sebagian produk UMKM BBAN, jelanya.

Rosi mengharapkan seiring dengan meredanya pandemi Covid-19, pihaknya pun terus berupaya meningkatkan kunjungan wisatawan guna mendongkrak pasar UMKM. 

“Tahun depan semoga bisa kita capai kembali angka wisatawan, seperti sebelum pandemi. Dengan begitu, perputaran ekonomi semakin tinggi dan berimbas positif terhadap kesejahteraan masyarakat.” 

Kita juga mengucapkan terimaasih kepada Plaza Aceh,
Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Aceh, Bank Aceh Syariah, IWAPI Aceh, Disperindag Aceh, Dinas Koperasi dan UKM Aceh, Bank Hikmah Wakilah Syariah, Iesal House, PT. Pegadaian Aceh, PT. Medco E&P Malaka, PT. Askrindo Syariah, Rumah bunga medan, Asia Mart, atas dukungannya dalam mensuksekan BBAN 2021 ini,  pangkasnya (*)

 

×
Berita Terbaru Update