Notification

×

Iklan ok

Satlantas polres Pidie , Melaksanakan Sosialisasi Keselamatan berlalulintas di SMAN Ulumul Qur,an Tijue

Jumat, 18 Maret 2022 | 21.08 WIB Last Updated 2022-03-18T14:08:22Z
Dok.foto : Briptu Mirza Fadhli , Satlantas Polres Pidie menyampaikan Sosialisasi Keselamatan berlalulintas di Aula SMAN Ulumul Qur,an Tijue , Kabupaten Pidie.



GEMARNEWS.COM , PIDIE -
Kepala Sekolah Menangah Atas Negeri ( SMAN) Ulumul Qur,an , Irwandi ,S.Ag ,M.Ag dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan Terimakasih Tim Satlantas Polres Pidie yang sudah mau mengunjungi sekolah kami untuk kesekian kali nya dan memberikan pengetahuan bagi siswa - siswi kami dalam berkendaraan secara terti berlalu lintas , Keselamatan berlalulintas menjadi hal utama yang harus di perhatikan siswa dan siswi ketika nantiknya pulang ke kampung nya untuk melaksanakan ibadah puasa bersama keluarga ungkap nya. 

Kegiatan Sosialisasi Keselamatan berlalulintas di laksanakan di Aula SMAN. Ulumul Qur,an Tijue , Kabupaten Pidie , Jum,at , 18 /3/22 .

Briptu Mirza Fadhli dalam paparan materinya di hadapan siswa - siswi SMAN Ulumul Qur,an di Tijue memaparkan begitu penting Keselamatan berlalulintas untuk menjaga Jiwa , Dalam berlalulintas resiko besar kehilangan jiwa pengendara dan orang lain , karena kita lalai dalam berkendaraan .

Tugas kami saweu sikula untuk mensosialisasikan safety riding untuk mengingatkan keselamatan kita bersama dalam berkendaraan .Kita harus menjadi contoh bagi diri sendiri dan orang lain maka kita harus tertib berlalulintas , di alhiri kegiatan Satlantas Polres Pidie ikut membagikan 2 Helm SNI kepada peserta yang terbaik dan aktif diskusi ungkap nya.

Lebih lanjut Kanit.Kamsel Satlantas Polres Pidie , Aipda Idrus Fernanda , mengatakan, kegiatan tersebut menjadi penting dilakukan untuk meningkatkan kesadaran berlalu lintas sejak usia dini. Dia berharap wawasan dan kesadaran para pelajar akan pentingnya tertib berkendara lewat program tersebut semakin meningkat.


Tujuan kegiatan ini adalah untuk membangun karakter disiplin anak-anak lebih dini dan meningkatkan kesadaran anak-anak akan pentingnya disiplin berlalu lintas," Kasus remaja yang tidak terbit berkendara hingga kini masih kerap terjadi tutur Aipa Idrus.

Tamu hadir , Kepala Sekolah SMAN Ulumul Qur, an Tijue , Irwandi. S.Ag , M.Ag , Kanit Kamsel , Aipda Idrus Fernanda , Briptu Mirza Fadhli dan Bripda Rini Hendriani Satlantas Polres Pidie .

Wartawan : ISKANDAR
×
Berita Terbaru Update