GEMARNEWS.COM BLANGPIDIE - Meriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 80 tahun 2025, Gampong Rumah dua lapis kecamatan Susoh Kabupaten Aceh barat daya (Abdya) mempertandingkan berbagai perlombaan yang di laksanakan di lapangan bola kaki dusun kandis,(BLOK M), Selasa (18/8/2025)
Keuchik rumah dua lapis Sufriadin kepada awak media menjelaskan bahwa kegiatan yang di perlombakan ini ada 11 macam kegiatan, mulai dari perlombaan bola kaki pemuda dan pemudi, pukul bantal didalam kolam, tarik tambang dan lain sebagainya
" Kita menggelar perlombaan ini bertujuan untuk menyemarakkan HUT RI ke 80 tahun 2025, hal ini bertujuan memberikan kesan meriah pada hari kemerdekaan Indonesia tahun ini" kata Sufriadin
Antusiasme masyarakat Gampong rumah dua lapis cukup baik dalam mengikuti semua rangkaian perlombaan yang merupakan ajang tahunan dalam menyambut kemerdekaan RI.
" Kami segenap Aparatur Gampong Desa rumah dua lapis mengucapkan dirgahayu Republik Indonesia ke 80 tahun 2025,
Bersatu Berdaulat Rakyat Sejahtera Indonesia Maju" lanjutan Sufriadin kembali.