Notification

×

Pimpin Apel Pagi, Kajati Aceh Yudi Triadi, Tekankan Evaluasi Capaian Kinerja dan Disiplin Jajaran.

Senin, 03 November 2025 | 20.41 WIB Last Updated 2025-11-03T13:41:39Z
Kepala Kejaksaan Tinggi Aceh, Yudi Triadi, S.H., M.H., pimpin pelaksanaan apel pagi bersama para pejabat struktural di lingkungan Kejati Aceh, (03/11/2025).

GEMARNEWS.COM | BANDA ACEH - Kepala Kejaksaan Tinggi Aceh, Yudi Triadi, S.H., M.H., memimpin pelaksanaan apel pagi bersama para pejabat struktural di lingkungan Kejati Aceh, Senin (03/11/2025). Dalam Pelaksanaan Apel tersebut Kajati Aceh Menekankan evaluasi capaian kinerja seluruh bidang menjelang akhir tahun anggaran 2025.

Dalam arahannya, Kajati Aceh menekankan pentingnya peran para pejabat struktural dalam mengendalikan dan memastikan capaian kinerja di bidang masing-masing dapat terpenuhi sesuai target yang telah ditetapkan.

“Mengingat waktu kita tinggal satu bulan lagi, saya mohon kepada para pejabat struktural agar dapat mengendalikan jajaran serta memastikan capaian kinerja di bidang masing-masing tercapai dengan baik,” ujar Kajati.

Kajati juga mengingatkan seluruh jajaran agar terus meningkatkan disiplin dan profesionalisme dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab, sehingga tidak menjadi beban bagi institusi.

Lebih lanjut, Kajati menegaskan bahwa perjalanan karir sebagai Insan Adhyaksa bukanlah sebuah kompetisi untuk menunjukkan siapa yang paling kuat atau hebat, melainkan sebuah kesempatan untuk memberikan pengabdian terbaik bagi institusi.

“Perjalanan Karir kita sebagai Insan Adhyaksa bukanlah sebuah kompetisi.mencari siapa yang kuat dan siapa yg paling hebat.Perjalanan karir ini, adalah suatu bagian dari kesempatan.
Kesempatan bagi kita untuk dapat mendarma baktikan diri kita dan memberikan legacy yg terbaik kepada institusi ini.” tutup Kajati Aceh.

Melalui apel pagi tersebut, Kajati Aceh berharap seluruh jajaran dapat semakin solid, berintegritas, dan berorientasi pada hasil kerja nyata demi terwujudnya Kejaksaan yang profesional dan berkeadilan.

Gemar Sport

Artikel Pilihan

×
Berita Terbaru Update