Notification

×

Iklan ok

ACT - MRI Sembelih 67 Ekor Hewan Qurban di Pidie Jaya

Minggu, 02 Agustus 2020 | 21.54 WIB Last Updated 2020-08-02T14:54:54Z

pemotongan sapi qurban

Gemarnews.com, Pidie Jaya - Turkiye Diyanet Foundation (TDV) dan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Aceh - Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Pidie Jaya, Kemarin Sabtu, 1 Agustus 2020 kembali melaksanakan amanah qurban, pada tahun ini 2020/1441 H, di Desa Masjid Kecamatan Panteraja.

Suasana di lokasi Pemotongan Qurban begitu semarak, masyarakat setempat sangat antusias menyaksikan salah seorang Perwakilan Turkiye Diyanet Foundation (TDV) dari Turky yang membacakan nama pemilik Qurban dan bertakbir. 

Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Kabupaten Pidie Jaya, di bantu oleh Masyarakat setempat melakukan pemotongan pada 67 ekor sapi yang disalurkan Turkiye Diyanet Foundation (TDV) melalui Aksi Cepat Tanggap (ACT) Aceh.

Dari 67 sapi yang di potong di salurkan Ke 3 (tiga) Kabupaten yaitu Pidie Jaya 23 ekor, Pidie 22 ekor dan Bireuen 22 ekor, Pidie Jaya merupakan lokasi titik pemotongan Qurban tepatnya di Kecamatan Panteraja Desa Masjid.

Fachrul razi, Kordinator Lapangan mengucapan Jazakumullah Khairan Katsiran Wa Jazakumullah Ahsanal Jaza, kepada pada para Sohibul Qurban, relawan dan masyarakat serta seluruh elemen yang terlibat dan mensukseskan pemotongan dan pendistribusian hewan qurban pada tahun ini di Kabupaten Pidie Jaya.

Oğuzhan ARICI, perwakilan TDV: Kami mengucapkan terima kasih kepada tim ACT- MRI dan Masyarakat atas performance implementasi program Qurban kemarin. Mereka menunjukkan kerja tim yang sangat baik. (*).
×
Berita Terbaru Update