Notification

×

Iklan ok

Kodim 0103 Aceh Utara Bantu kebutuhan Air Bersih Untuk Korban Bencana Banjir

Sabtu, 08 Januari 2022 | 21.49 WIB Last Updated 2022-01-09T16:52:59Z
Genarnews.com, Lhoksukon  - Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD) dalam hal ini Personel Kodim 0103/Aceh Utara membantu kebutuhan air bersih bagi warga terdampak bencana alam banjir kali ini kegiatan Penyaluran air bersih di salurkan di dua kecamatan yakni Kecamatan Pirak Timu dan Kec Matang Kuli Kabupaten Aceh Utara untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana alam tersebut.

"Kami Dari TNI AD khususnya Kodim 0103/Aut, membantu kebutuhan air bersih warga yang terdampak banjir," ucap Bati Tuud Pelda Rusli di Desa Meunye Pirak kec Matang Kuli, Sabtun siang. (08/01/2022).

Bencana Banjir di beberapa kecamatan kabupaten Aceh Utara menyebabkan warga kesulitan mendapatkan air bersih.

Dengan kejadian tersebut Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Arm Oke Kistiyanto S.A.P.,memerintahkan Para Koramil jajaran untuk membantu kesulitan masyarakat dengan menyuplai air bersih di beberapa desa yang kesulitan mendapatkan Air Bersih dengan menggunakan mobil tangki berkapasitas 5.000 liter air bersih.

Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Arm Oke Kistiyanto S.A.P.,mengatakan warga yang kesulitan air bersih dapat memanfaatkan air bersih yang disuplai oleh Para Babinsa, untuk kebutuhan konsumtif, mandi dan sebagainya.

"Kami menyuplai air bersih ke lokasi untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana alam banjir," kata dia.

"Satu mobil tangki berkapasitas 5.000 liter disiapkan untuk menyuplai air bersih ke warga di Desa Meunye Pirak kec Matang Kuli," kata Letkol Oke.

Pasokan air bersih, sebut dia, akan disuplai setiap saat kepada warga dalam proses pemulihan pascabencana alam banjirm itu.

"Jika airnya habis, maka truk tangki akan pergi mengisi air bersih, dan akan kembali ke Desa yang membutuhkan," sebutnya.

Saat ini dua unit mobil tangki air berkapasitas 5.000 liter air bersih disiapkan dan sdah d suplai di Kecamatan Matang Kuli dan Pirak Timu.

Selain air bersih, personel TNI Kodim 0103/Aut juga menurunkan puluhan anggota untuk membantu warga dan pemerintah membersihkan tempat Fasilitas Umum, semoga apayang telah dilakukan ini bisa sedikit meringankan beban Saudara saudara kita yang terkena Bencana Banjir.

Ismail Sekdes Desa Meunye Pirak kec Matang Kuli mengucapkan terimaksih kepada TNI dalam hal ini Babinsa Koramil 15/Mtk Karena sudah memberikan bantuan Air bersih ke warga desa, sebab sudah beberapa hari ini warga memang sulit mendapatkan Air bersih, Alhamdulilah dengan adanya air bersih ini bisa memenuhi kebutuhan warga beberapa hari kedepannya untuk digunakan memasak dan Minum. (Red)
×
Berita Terbaru Update