Notification

×

Iklan ok

32 Tim Siap Sukseskan Kejuaraan Futsal Tingkat Pelajar Tahun 2022

Sabtu, 05 November 2022 | 13.30 WIB Last Updated 2022-11-05T06:30:18Z

Gemarnews.com, Bireuen - Sebanyak 32 Tim Siap Sukseskan Kejuaraan Futsal Tingkat Pelajar Tahun 2022 yang akan bertarung di Lapangan Futsal Galacticos, Desa Cot Gapu, Kota Juang, Bireuen, yang akan dimulai dari tanggal 7 s/d 14 November 2022. 

Panitia Edwar SH, mengatakan, pertandingan antar pelajar diikuti dari SMA/MA/SMK dari Kabupaten Bireuen, Bener Meriah, Lhokseumawe, Aceh Utara, Pidie Jaya, Pidie dan Banda Aceh.

Kegiatan ini diinisiator Ketua DPW PPP Aceh, juga Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) Dr H Amiruddin Idris SE MSi bekerjasama dengan Dispora Aceh dan Universitas Islam Kebangsaan Indonesia (UNIKI) Bireuen.

Amiruddin Idris berharap, melalui kejuaraan ini nanti dapat diketahui bibit-bibit atlet futsal yang dapat mengikuti PORA dan PON kedepan, khususnya di Bireuen dan umumnya di Aceh.

“Ajang seperti ini merupakan suatu langkah positif untuk mendorong generasi muda untuk berkreasi agar terhindar dari hal-hal negatif. Ini juga salah satu cara mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga,” sambungnya.

Dirinya berpesan agar para peserta bertanding dengan tetap menjunjung tinggi sportifitas. Sebab menurutnya, kalah menang adalah hal biasa dalam pertandingan. Adapun pada pertandingan ini akan meperebutkan hadih sebagai berikut, Juara I Rp15.000.000, juara II, Rp13.000.000, juara III, Rp 10.000.000, untuk pemain terbaik Rp 1.000.000, dan pemain top skor Rp 1.000.000.

"Kepada para pemain notabene pelajar ini diharapkan agar dapat bermain sebagus mungkin dan hindari terjadi perselisihan dilapangan, sehingga kejuaran sepak bola antara pelajar ini berjalan lancar dan sukses," tutup Amiruddin. [Cut Ricky]
×
Berita Terbaru Update