GEMARNEWS.COM, PEKALONGAN – Semangat bermuhammadiyah kembali bergelora di Masjid Raya Al Khuzaemah Kajen kab Pekalongan, Ahad (18/5).
Ribuan warga Muhammadiyah, ‘Aisyiyah, ortom, karyawan AUM, serta simpatisan se-Kabupaten Pekalongan memadati agenda Pengajian Ahad Pagi Hari Bermuhammadiyah yang digelar sejak pukul 06.00 WIB.
Dr. A. Berlian Yusuf, Anggota Majelis Tabligh PP Muhammadiyah, hadir sebagai pemateri utama.
Dalam tausiahnya ia menegaskan pentingnya memperbanyak hadir di majelis ilmu:
“Dosa kita banyak sekali; karena itu, sering-seringlah mendatangi tempat yang diridai Allah, Majelis ilmu mengangkat derajat dan menghapus dosa-dosa.”
Beliau juga menyoroti kebiasaan tidur setelah Subuh yang kerap diabaikan.
Secara medis, ujar dr. Berlian, hormon kortisol—pengendali stres—sedang hormon kortisol bekerja pukul 02.00-06.00. “Mereka yang istiqamah Tahajud dan bertahan hingga terbit matahari cenderung lebih stabil emosinya,” jelasnya.
Inti Ceramah dengan penjabaran 8 target syaitan: perceraian dalam rumah tangga, durhaka terhadap orang tua, permusuhan, kecanduan khamr, kebiasaan maksiat, perusakan amal saleh, hasad-dengki, dan wafat dalam kekafiran—seraya mengajak jamaah membentengi diri lewat ibadah, ilmu, dan ukhuwah.
UMKM & Layanan Sosial Meriahkan Agenda pengajian hari bermuhammadiyah Di halaman Masjid Raya Khuzaemah Kajen. Stand UMKM Muhammadiyah menampilkan: Busana muslim & atribut, Aneka makanan ringan khas Pekalongan, Produk rumah tangga, Pemeriksaan kesehatan dari klinik pratama PCM Wiradesa. Antusiasme pengunjung tidak hanya menggerakkan roda ekonomi kecil, tetapi juga memperkuat kiprah sosial persyarikatan Muhaammadiyah.
Lima Sasaran Hari Bermuhammadiyah : Menumbuhkan ghirah ke-Muhammadiyahan, Memperkuat ukhuwah Islamiyah & jamaah, Konsolidasi organisasi dan arah dakwah, Penanaman ideologi Islam Berkemajuan, Peningkatan kiprah sosial-keumatan
Dengan sinergi pengajian, UMKM, dan layanan kesehatan berharap agenda rutin ini menjadi center of gravity dakwah Muhammadiyah di Kabupaten Pekalongan.kepedulian sosial.
Semangat kebersamaan, dakwah, dan pelayanan menjadi landasan kuat bagi Persaudaraan Haji Muhammadiyah Kabupaten Pekalongan untuk terus bergerak dan memberikan manfaat bagi umat.