Notification

×

Tim Polres Aceh Timur Sukses Membawa Pulang 8 Trophy di Kejuaraan Grasstrack Piala Kapolda Aceh

Selasa, 11 November 2025 | 14.42 WIB Last Updated 2025-11-11T07:42:35Z

Aceh Timur -Tim Polres Aceh Timur berhasil meraih sejumlah juara pada Kejuaraan Motocross dan Grasstrack MX GTX “Aceh Anti Narkoba” Trophy Kapolda Aceh Tahun 2025 yang berlangsung pada tanggal 08 sampai dengan 09 November 2025 di Sirkuit Lamnyong, Banda Aceh.


Kapolres Aceh Timur AKBP Irwan Kurniadi, S.I.K. selaku pembina tim pada Senin. (10/11/2025) sore menerima secara langsung kedatangan para raidernya yang telah membawa harum nama Polres Aceh Timur sekaligus penyerahan trophy lomba.


Kapolres menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas perjuangan timnya yang berhasil keluar sebagai juara pertama pada; Kelas 250 cc; Kelas Bebek Modifikasi 4 Tak 125 cc Open; Kelas Modifikasi Campuran Lokal Aceh dan Kelas Modifikasi Campuran Non Juara. Disamping itu pada Kelas Sport dan Trail Open Tim Polres Aceh Timur menduduki peringkat 4 sedangkan pada Kelas Trail Standar 155 cc Open dan Kelas Bebek Modifikasi 4 Tak 125 cc U-22 Open menduduki peringkat 5.


“Alhamdulillah, Tim Motocross dibawah binaan Polres Aceh Timur membawa harum nama kesatuan, patut berbangga dan kita berikan apresiasi,” ungkap Kapolres Aceh Timur yang didampingi Kapolsek Julok AKP Rudi Kristanto selaku pendamping raider.


Kapolres berharap, atas prestasi yang telah diraih ini, dapat memotivasi pembalap lokal serta memunculkan regenerasi atlet balap baru yang bisa membawa harum nama Polres dan Kabupaten Aceh Timur.

Gemar Sport

Artikel Pilihan

×
Berita Terbaru Update