GEMARNEWS.COM, PIDIE — Babinsa Koramil 24/Mutiara Timur Kodim 0102/Pidie bersama masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan sisa lumpur dan material banjir di desa-desa binaan wilayah teritorial Koramil 24/Mutiara Timur, Kecamatan Mutiara Timur, Kabupaten Pidie, sabtu (10/1/2026).
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai tindak lanjut pascabanjir bandang yang melanda sejumlah wilayah di Provinsi Aceh. Babinsa secara aktif terlibat membersihkan selokan, rumah warga, sekolah, hingga tempat ibadah yang terdampak banjir.
Gotong royong ini bertujuan untuk mempercepat proses pemulihan pascabencana sekaligus membantu meringankan beban masyarakat agar aktivitas kehidupan sehari-hari dapat kembali berjalan normal. Lumpur tebal, puing-puing, serta sampah yang menumpuk di berbagai titik menjadi fokus utama pembersihan.
Babinsa Koramil 24/Mutiara Timur menyampaikan bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat pascabencana merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab dalam membantu warga yang terdampak.
“Kami hadir untuk membantu masyarakat, mempercepat pemulihan lingkungan, serta memastikan fasilitas umum dapat kembali digunakan,” ujarnya.
Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan gotong royong tersebut dan mengapresiasi peran aktif Babinsa yang turun langsung membantu membersihkan lingkungan pascabanjir.
Melalui kegiatan ini, Koramil 24/Mutiara Timur Kodim 0102/Pidie terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pemulihan pascabencana serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Ucapnya.