Notification

×

Perkuat Konsolidasi dan Kolaborasi, Lapas Kelas IIA Banda Aceh ikuti Kegiatan Apel Bersama Awal Tahun 2026 di Lingkungan Kemenko Kumham Imipas.

Senin, 12 Januari 2026 | 16.11 WIB Last Updated 2026-01-12T09:11:49Z
Lapas Kelas IIA Banda Aceh saat mengikuti kegiatan Apel Bersama Tahun 2026  secara virtual, Senin (12/01/2026).

GEMARNEWS.COM | BANDA ACEH - Lapas kelas' II A, Menindaklanjuti Surat Nomor : SEK-UM.01.01-5 Tentang Apel Bersama Tahun 2026 di Kementerian Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan, Kementerian Hukum, Kementerian HAM, Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, dengan ini Lapas Kelas IIA Banda Aceh mengikuti kegiatan Apel Bersama tersebut secara virtual, Senin (12/01/2026).

Pelaksanaan kegiatan Apel Bersama awal Tahun 2026, terpusat di Graha Pengayoman dengan di ikuti seluruh Kementerian dan Lembaga (K/L) yang berada di bawah naungan Kementerian Koordinator Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan. 

Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan (Menko Kumham Imipas) Prof. Dr. Yusril Ihza Mahendra, S.H., M.Sc. bertindak secara langsung sebagai Pembina Apel, dalam amanatnya beliau menyampaikan bahwa apel pagi bersama ini menjadi momentum untuk konsolidasi dan memperkuat kolaborasi seluruh jajaran di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Hukum, HAM, dan Imigrasi Pemasyarakatan.

"Apel bersama ini bukan sekedar kegiatan seremonial, tetapi menjadi momentum refleksi, konsolidasi, dan peneguhan komitmen bagi kita semua untuk melangkah bersama menyongsong tantangan tahun 2026,” ujarnya.

Ia pun melanjutkan sepanjang tahun 2025 pemerintah bekerja keras menjaga stabilitas nasional, khusus tugas dan fungsi yang diemban, memperkuat kedaulatan hukum, menjunjung tinggi hak asasi manusia, serta memastikan sistem yang berjalan secara tertib, profesional, dan berkeadilan.

“Saya menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran yang telah bekerja dengan dedikasi, loyalitas, dan tanggungjawab meskipun dihadapkan pada berbagai keterbatasan dan tekanan situasi,” tegasnya

Ia pun membahas terkait dengan pada tahun 2026 ini menjadi tonggak penting dalam sejarah pembangunan hukum nasional, dengan mulai berlakunya Kita Undang-undang Hukum Pidana (KUHP) dan Kita Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP).

"Berlakunya KUHP dan KUHAP bukan sekedar perubahan regulasi, melainkan sebuah lompatan besar dalam upaya mewujudkan sistem hukum pidana nasional yang lebih modern, berkeadilan, dan berakar pada nilai-nilai bangsa Indonesia,”tandasnya

Menutup amanat, ia menghimbau seluruh aparatur negara untuk senantiasa menjaga keselamatan dan kesehatan diri serta keluarga, khususnya dalam menghadapi potensi bencana dan cuaca ekstrem. Aparatur juga diminta tetap tenang, objektif, tidak mudah terprovokasi oleh isu maupun informasi menyesatkan, serta terus menjunjung tinggi integritas, etika, dan kehormatan institusi.

Melalui Apel pagi bersama ini, diharapkan menjadi momentum awal tahun 2026 untuk memperkuat prinsip, meningkatkan kualitas pelayanan publik, serta meneguhkan peran aparatur negara sebagai garda terdepan dalam menjaga hukum, menjunjung kemanusiaan, dan menegakkan keadilan serta meningkatkan konsolidasi dan kolaborasi antar Kementerian dan Lembaga (K/L) khususnya pada Kementerian dan Lembaga (K/L) yang berada di bawah naungan Kementerian Koordinator Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan.

Gemar Sport

Artikel Pilihan

×
Berita Terbaru Update