Notification

×

Iklan ok

Komplotan Maling Kembali Beraksi di Aceh Utara

Minggu, 28 Februari 2021 | 12.15 WIB Last Updated 2021-02-28T05:15:41Z
Foto/Ilustrasi


LHOKSUKON (Gemarnew.Com)  - Dua rumah berdampingan milik abang beradik di Gampong Rayeuk Matangkuli Kecamatan Matangkuli, Aceh Utara dilaporkan dibobol maling, Kamis (25/2/2021), tiga handphone dan satu unit sepmor kawasaki D-Tracker hilang.

Sehari sebelumnya, tindak pidana pencurian juga dilaporkan terjadi di Gampong Cot Girek Kecamatan Cot Girek, Aceh Utara, Rabu (24/2/2021) satu unit sepmor Honda Supra X 125 hilang di garasi belakang rumah.

Kapolres Aceh Utara AKBP Tri Hadiyanto melalui Kasubbag Humas Iptu Sudiya Karya, Minggu (28/2/2021) menyampaikan tindak pidana pencurian yang terjadi telah dilaporkan ke Polsek di wilayah tempat kejadian dan kini dalam penyelidikan pihak kepolisian.

Iptu Sudiya menerangkan, Kronologis pencurian di matangkuli diketahui saat korban bernama M Zubir (28) menyadari sepeda motor kawasaki D-Tracker dan handphonenya hilang saat bangun pagi, korban ini juga melihat pintu belakang rumahnya yang sudah terbuka.

"Kemudian, korban M Zubir keluar menuju rumah Abangya Aiyub (38) bermaksud meminjam handphone, namun tanpa diduga Aiyub juga kehilangan handphone miliknya sendiri dan juga handphone milik anaknya, korban juga melihat jendela rumah yang sudah terbuka karena dirusak," ujar Iptu Sudiya.

Di Kecamatan Cot Girek, Sepmor Honda Supra X 125 yang dilaporkan hilang merupakan milik Aditya Mahendra (34) warga Desa Suka Mulia Kecamatan Rantau, Aceh Tamiang.

"Sepmor supra ini dipakai saudara Syahrul, pada Selasa malam 23 Februari 2021 diparkirkan di garasi belakang rumah dinas PKS PTPN 1 Cot Girek, baru pada pagi harinya sepeda motor yang diparkirkan telah hilang," ujar Iptu Sudiya.

Iptu Sudiya mengatakan, Jajaran Polres Aceh Utara sedang melakukan penyelidikan kasus pencurian yang terjadi. "Mohon doanya agar segera terungkap," tandas dia.(Raj)
×
Berita Terbaru Update