Notification

×

Iklan ok

Warga Isolasi Mandiri di Trienggadeng Dapat Bantuan Sembako

Sabtu, 05 Juni 2021 | 00.07 WIB Last Updated 2021-06-04T17:07:24Z

Gemarnews.com, Pidie Jaya - Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya menyalurkan bantuan sembako bagi warga  terdampak Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

"Bantuan sembaki ini diberikan kepada masyarakat yang saat sedang melakukan isolasi mandiri untuk mencegah penyebaran Covid-19," kata kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Pijay, Umar Loktan, Jumat, (4/6/2021).

Sembako diserahkan langsung kepada camat Trienggadeng, sembako berupa beras, minyak goreng, dan telur ini merupakan bantuan dari Tim Gugus Tugas Penanganan dan Pencegahan Covid-19 (TGTPP) Kabupaten Pidie Jaya untuk warga yang menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing.

“Bantuan sembako ini kami peruntukkan bagi warga yang lakukan isolasi mandiri di rumah selama 14 hari setelah terkonfirmasi positif Covid-19,” 

Isolasi mandiri, kata Umar, sangat mempengaruhi kondisi ekonomi dan pendapatan keluarga. Bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian pemerintah kabupaten (Pemkab) Pijay melalui TGGPP Covid-19 dan mendukung upaya pemulihan warga yang terpapar Virus Corona.

“Selain memberikan sembako, kami juga menguatkan mereka yang sedang berjuang untuk sembuh dari Covid-19,” tambahnya.

Camat Trienggadeng, Fuad Ansari mengapresiasi dukungan pemkab terhadap warganya yang sedang isolasi mandiri.

“Kami bersama muspika dan keuchik (kades) di Trienggadeng tetap siaga dalam penanganan dan pencegahan Covid-19 di tingkat gampong,” ujar Fuad.

Sebelumnya, kata Fuad, pihaknya juga telah mengintruksikan seluruh kepala desa di Trienggadeng, untuk membantu sembako bagi warganya yang terpapar Covid-19 dari alokasi Dana Desa (DD), serta pihaknya upayakan pendampingan bagi yang isolasi mandiri di rumah masing-masing.

“Seluruh Gampong di Trienggadeng sudah mempersiapkan segala kemungkinan jika ada warga yang terpapar Covid-19, selain itu kami juga mempersiapkan sembako selama isolasi mandiri,” tutupnya.

Dalam penyerahan bantuan sembako itu turut hadir unsur Muspika Trienggadeng (Camat, Kapolsek dan Koramil), kades dan Tim Posko PPKM Mikro Gampong. (*)
×
Berita Terbaru Update