Notification

×

Iklan ok

Komunitas Meurah Nanggroe Peduli Lingkungan

Senin, 20 Juni 2022 | 22.39 WIB Last Updated 2022-06-20T15:39:56Z
Dok.foto : Gerakan Bersih Pantai di laksanakan Komunitas Meurah Nanggroe ,
di Pantai Meurah Seutia, Meureudu, Pidie Jaya. 


Gemarnews.com , Pidie Jaya - Komunitas Meurah Nanggroe menyelenggarakan kegiatan peduli lingkungan. Kegiatan ini berlokasi di Pantai Meurah Seutia, Meureudu, Pidie Jaya. Didukung oleh Dinas Lingkungan Hidup Pidie Jaya dan bermitra dengan Yayasan Keadilan dan Perdamaian Indonesia (YKPI). 

Acara berlangsung secara khitmat mulai pukul 08.00 Wib s.d 12.30 Wib. Kegiatan ini dihadiri oleh 33 orang yang terdiri 17 pedagang Pantai Meurah Seutia, 4 orang mewakili Dinas Lingkungan Hidup, 5 orang mewakili aparatur Gampong, 3 orang mewakili pihak pesantren dan 4 orang sebagai panitia. Komunitas Meurah Nanggroe terdiri dari kumpulan relawan muda yang bergerak pada isu lingkungan. 

Nyanyak Marawan Putri selaku ketua komunitas dalam rilisnya menyampaikan ada empat tujuan pelaksanaan kegiatan ini yaitu; (1) Melahirkan pedagang yang memiliki kepedulian lingkungan tinggi, (2) Agar produksi sampah plastik dapat diminimalkan di objek wisata pantai meurah seutia, (3) Lahirnya sebuah aturan bersama para pemilik kedai untuk memiliki komitmen bersama untuk menjaga lingkungan dalam hal ini dibangun komitmennya bersama aparatur gampong (GP) setempat yaitu GP Meunasah Balek, (4) Adanya kesadaran untuk memilah sampah organik dan non organik.

Sementara secara outputnya ada lima yakni; (1)Produksi sampah plastik dapat diminimalkan di objek wisata Pantai Meurah Seutia, (2) Lahirnya sebuah aturan bersama para pemilik kedai untuk memiliki komitmen bersama dalam menjaga lingkungan lalu membangun komitmennya bersama aparatur Gp. setempat yaitu Gp. Meunasah Balek, (3) Sadarnya para pedagang untuk memilah sampah organik dan non organik, (4) objek wisata Pantai Meurah Seutia sebagai sarana untuk mengedukasi masyarakat melalui papan sosialisasi produksi sampah secara minimal mungkin dan pemutaran rekaman penjelasan bahaya sampah tidak terkelola dengan baik dan sampah plastik, (5) Adanya MoU antara dinas lingkungan hidup dengan kelompok pedagang terkait mobil angkut sampah.

Lanjut Nyanyak Marawan Putri kegiatan ini dilaksanakan melalui tiga tahapan yakni; Tahap pertama melalui adanya sosialisasi edukasi 5R, penanganan sampah kepada para pedagang yaitu memberikan pemahaman secara umum tentang sampah dan bahaya sampah plastik lalu dilanjutkan lebih kepada pengenalan berbagai jenis plastik dan dampaknya bagi lingkungan dengan tujuan para pedagang lebih memahami cara penanganan sampah. Untuk mendukung hal tersebut lalu diadakan pemberian tong sampah secara gratis kepada pedagang yang terlibat dalam implementasi program ini.

Tahap kedua dari implementasi program ini adalah berupa pengunjung yang ikut berpartisipasi dalam membersihkan pantai dengan mengumpulkan sampah botol plastik kemudian bisa ditukarkan dengan aneka kerajinan tangan dari barang bekas. Tahap ketiga dari bentuk implementasi program ini adalah karya seni yang menarik dalam hal ini kami melibatkan 10 orang perempuan kreatif dan berkomitmen menjalankan program ini hingga berkelanjutan sehingga barang bekas dan sampah plastik seperti botol, sedotan bisa dijadikan sebuah karya seni yang menarik dan bernilai. Aparatur Gampong setempat sangat mendukung  dan sangat antusias menyambut kegiatan ini dilaksanakan ditempat mereka tutupnya. ( * )
×
Berita Terbaru Update