Notification

×

Iklan ok

Hari Kedua HUT Persimura Ke 33, Rimba Mila Ban Lawan Antam Pidie Diperkuat Pemain Asing

Selasa, 04 Oktober 2022 | 11.40 WIB Last Updated 2022-10-04T04:40:17Z

GEMARNEWS.COM , PIDIE -  Untuk mempertahankan tahta di depan pendukungnya. Kesebelasan Antam FC Pidie, menggait pemain Asing dari Afrika Selatan siapa lagi kalau bukan Antoni Wiliam. Pemain yang satu ini sudah sarat pengalaman dan malang melintng di Liga Indonesia.

Selain Antoni Wiliam, tak kalah juga  Antam Pidie juga diperkuat sejumlah pemain berpengalaman, seperti Mursal Zulfikar mantan pemain PSAP Sigli, PSMS Medan dan PSPS Pekan Baru. Kemudian sederetan pemain muda berbakat, Aulia Fikri, Amirul Akbar, Yusrival, Afdalul Basyar, Noval Daud dan mereka adalah mantan pemain Persimura Pidie beberapa tahun yang lalu.

Meski memiliki talenta muda dan pemain asing, tentu saja tidak menyurutkan semangat Rimba Mila Ban Banda Aceh, dimana mereka juga menurunkan pemain-pemain yang sarat pengalaman, seperti Nanda Lubis mantan pemain Aceh United, Munawar mantan pemain PSAP Sigli, dan Reza Pango mantan pemain Persiraja Banda Aceh.

Anak-anak Rimba Mila Ban datang ke Pidie bukan untuk dipercundang, akan tetapi mereka akan meladeni permainan anak-anak Antam Pidie, sehingga pertandingan pada Selasa, (4/10/2022), sore nanti pukul 16.30 WIB akan tersajikan permainan menarik di Lapangan utama Persimura Beureuneun Kecamatan Mutiara Timur.

Antam Pidie boleh berbangga dengan sejumlah pemain muda dan pemain Asingnya. Namun Rimba Mila Ban Banda Aceh akan menjadi batu sandungan bagi Antam Pidie, anak-anak Banda Aceh itu siap tempur menghadapi Mursal Zulfikar dan kawan-kawan. "Kita jangan banyak bicara, akan tetapi mari kita buktikan dilapangan nanti siapa yang jadi pemenangnya", celoteh salah seorang pemain.

Kedua kesebelasan akan menerapkan pola permainan yang sama dimana akan menerapkan pola 4-3-3. Mampukah Rimba Mila Ban Banda Aceh untuk mengalahkan Antam Pidie, mari kita saksikan pertandingan sore ini di lapangan Persimura Beureunuen.
×
Berita Terbaru Update