Notification

×

Peduli Warga, Kapolsek Idi Rayeuk Tinjau Lokasi Banjir di Desa Kuta Blang

Selasa, 25 November 2025 | 14.20 WIB Last Updated 2025-11-25T07:20:27Z

Teks Foto: Kapolsek Idi Rayeuk IPTU Rahmatsyah saat meninjau lokasi banjir di desa Kuta Blang Idi.


Aceh Timur-Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat wilayah hukum Polsek Idi Rayeuk, Polres Aceh Timur, Kapolsek Idi Rayeuk IPTU Rahmatsyah meninjau kondisi warga yang terdampak banjir di Desa Kuta Blang, Kecamatan Idi Rayeuk Kabupaten Aceh Timur, pada Selasa.Siang (25/11/2025)

Kegiatan tersebut merupakan respons cepat terhadap meningkatnya curah hujan dalam beberapa hari terakhir yang menyebabkan meluapnya air sungai dan merendam sejumlah rumah warga di wilayah tersebut.


IPTU Rahmadsyah meninjau langsung kawasan desa tersebut, memastikan keselamatan warga, serta mendata penduduk yang terdampak banjir. 


"Kita juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap kemungkinan banjir susulan dan menjaga keselamatan diri serta keluarga.


Kapolsek IPTU Rahmatsyah menyampaikan bahwa jajaran Polsek Idi Rayeuk terus berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan dan pihak terkait untuk memantau perkembangan situasi di lapangan.


“kami terus aktif turun langsung ke lokasi guna memastikan kondisi warga aman serta membantu menyalurkan informasi kepada instansi terkait bila diperlukan penanganan lebih lanjut,” ujar IPTU Rahmatsyah 


Kehadiran Polri melalui peran ini diharapkan dapat memberikan rasa aman, kenyamanan, dan dukungan moral bagi masyarakat yang tengah menghadapi musibah banjir.Pungkasnya kepada media ini.

Gemar Sport

Artikel Pilihan

×
Berita Terbaru Update