![]() |
| (Foto Dokumentasi WhatsApp, Tim Sinda Group Bersama Anak-anak setelah bermain bersama, untuk pemulihan trauma healing pasca bencana) |
Gemarnews. com_Pidie Jaya– Sinda Group kembali memberikan bantuan dan berkomitmen untuk terus mendukung masyarakat yang masih terpengaruh, khususnya di Gampong Pante Geulima, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya. Penyerahan bantuan berlangsung pada Sabtu (10/01/26).
Bantuan ini merupakan bentuk nyata dari Sinda Group untuk menunjukkan kepedulian terhadap kemanusiaan setelah bencana banjir dan tanah longsor yang baru-baru ini terjadi di beberapa wilayah Pidie Jaya. Sumbangan yang diberikan mencakup kebutuhan dasar dan bentuk dukungan sosial lainnya yang diharapkan dapat mengurangi beban yang dialami oleh para korban.
Dalam penyerahan tersebut, hadir juga Pendiri Sinda Group, Aldem Maulana, Manajer Jaya Darmansyah, Koordinator Lapangan Zahrul Aldi, Farhan Ridhana, Ardian Saputra, Taufiq Kurniawan, Miftah, Putri, dan tim Sinda yang lainnya.
![]() |
| Tim sedang menunjukkan arah banjir terparah digampong pante Geulima |
Aldem Maulana, Pendiri Sinda Group, menjelaskan kepada media bahwa ini adalah bentuk nyata dari komitmen kami untuk bangsa, dan kami akan terus berusaha membantu saudara-saudara kami yang terkena dampak di seluruh Provinsi Aceh, khususnya untuk memberikan bantuan sesuai yang bisa kami lakukan, serta menyalurkan bantuan ke daerah yang masih terisolasi akibat bencana banjir dan longsor.
Manager Jaya Darmansyah yang didampingi tim Sinda, menyampaikan bahwa "kehadiran kami bukan hanya untuk memberikan bantuan, tetapi juga untuk berinteraksi dengan anak-anak agar bisa membantu proses pemulihan trauma, mendengarkan cerita dari masyarakat yang terkena dampak, serta membuat permainan untuk anak-anak".
Jaya menambahkan, meskipun kami tidak bisa memberikan solusi untuk semua masalah, kami hadir di sini untuk meringankan beban dan memberikan kebahagiaan kembali kepada mereka. Kami berharap di masa depan dapat memberikan lebih banyak bantuan lagi dan terus memenuhi kebutuhan yang ada.
Melalui kegiatan ini, diharapkan Tim Sinda akan lebih sering turun ke lapangan untuk membantu proses pemulihan dan membersihkan area yang terdampak bencana, yang memang sangat dibutuhkan oleh masyarakat.

