Notification

×

Iklan ok

Aceh Tuan Rumah Rakor UPT Asrama Haji Embarkasi Se-Indonesia

Senin, 07 Desember 2020 | 21.19 WIB Last Updated 2020-12-07T14:19:52Z

Dok.foto pelaksanaan Rapat Koordinasi UPT Asrama Haji Embarkasi se-Indonesia


Gemarnews.com , Banda Aceh - UPT Asrama Haji Embarkasi Aceh dipercaya menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi UPT Asrama Haji Embarkasi se-Indonesia, yang akan berlangsung dari tanggal 03-05 Desember 2020 di Aula Arafah UPT Asrama Haji Embarkasi Aceh, yang beralamat di Jl. T. Nyak Arief no. 128 Banda Aceh.

Rapat Koordinasi UPT Asrama Haji Embarkasi se-Indonesia dibuka oleh Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Republik Indonesia, Dr. H. Muhajirin Yanis, M.Si pada Jum’at malam (04/12/2020), 

Demikian dipaparkan oleh Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Aceh, Drs. H. Ali Amran, MM DT Rajo nan Endah yang didampingi oleh Ketua Panitia Rakor UPT Asrama Haji Embarkasi, H. Abdul Rani, SH.
Lebih lanjut Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Aceh, Drs. H. Ali Amran, MM DT Rajo nan Endah menyampaikan bahwa salah satu agenda dalam rakor ini adalah evaluasi terhadap capaian program selama ini yang telah dilakukan, dan juga para peserta rakor dapat mengetahui pemberangkatan haji nusantara pada zaman belanda yang berada di kota sabang dengan mengunjungi situs tersebut di penghujung acara. Juga diharapkan dengan adanya rapat koordinasi ini meningkatkan koordinasi dan sinergisitas antar UPT Asrama Haji Embarkasi se-Indonesia serta menemukan solusi-solusi baru yang inovatif untuk setiap permasalahan yang dihadapi UPT Asrama Haji Embarkasi se-Indonesia, paparnya.

Rapat Koordinasi ini dihadiri oleh seluruh UPT Asrama Haji Embarkasi se-Indonesia, yaitu UPT Asrama Haji Embarkasi Medan, UPT Asrama Haji Embarkasi Padang, UPT Asrama Haji Embarkasi Jakarta, UPT Asrama Haji Embarkasi Bekasi, UPT Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin, UPT Asrama Haji Embarkasi Makassar, UPT Asrama Haji Embarkasi Surabaya, dan karena satu dan lain hal UPT Asrama Haji Embarkasi Lombok dan UPT Asrama Haji Embarkasi Balikpapan tidak dapat mengikuti Rapat koordinasi UPT Asrama Haji Se-Indonesia di Aceh. (Yos )
×
Berita Terbaru Update