Notification

×

Iklan ok

Membuat Haru, Mahasiswa Ini Kunjungi Makam Ayahnya Dihari Wisudanya

Senin, 11 Oktober 2021 | 07.16 WIB Last Updated 2021-10-11T00:16:41Z



Gemarnews.com, Banda Aceh - Moment upacara kelulusan atau wisuda merupakan sebuah hari yang ditunggu - tunggu oleh setiap mahasiswa. Saat itu merupakan moment yang saat bahagia bagi setiap mahasiswa, saat upacara kelulusan itu kedua orang tua datang menyaksikan saat - saat anaknya mendapatkan gelar sarjana hasil selama ia menimba ilmu di Universitas.

Namun, cerita berbeda dengan salah seorang bernama Ilham Ramadhan, ia merupakan Mahasiswa dari Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Aceh dan merupakan mahasiswa yang mengikuti upacara kelulusan angkatan 41 tahun 2020/2021, Ilham harus menerima takdir bahwa ayahnya di panggil oleh sang khalik menjelang hari kelulusannya, tepatnya dua hari sebelum Ilham mengikuti Yudisium di Fakultas Psikologi Unmuha.

Dilansir dari instagram official Universitas Muhammadiyah Aceh @Unmuha pada Minggu (10/10/2021) Ilham Ramadhan tampak mengunjungi makam ayahnya dengan menggunalan baju toga yang ia kenakan ketika upacara wisuda. Lewat snap instagram pribadinya, Ilham mengatakan kepada ayahnya kalau ia sudah lulus dari perkuliahanannya.

"Assalamualaikum Ama, Abang udah wisuda ma… yang tenang disana ya ma.." Tulis Ilham Ramadhan yang di repost di Instagram Unmuha.

Meski ayahnya sudah berbeda alam dengan dirinya, namun Ilham yakin bahwa ayahnya bangga melihat ia sudah bisa lulus dan dapat menyelesaikan perkuliahan di Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Aceh. (*)

Editor : Cut Ricky Firsta Rijaya
×
Berita Terbaru Update