![]() |
| Almarhum H. Tryana Samun adalah figur teladan, pejuang daerah, sekaligus tokoh berpengaruh yang memiliki dedikasi tinggi terhadap kemajuan dan kemandirian Provinsi Banten |
Ketua dan seluruh jajaran pengurus IWO Indonesia Kabupaten Pandeglang menyatakan rasa kehilangan yang mendalam atas kepergian almarhum, sosok pejuang daerah yang dikenal konsisten memperjuangkan aspirasi masyarakat Banten hingga akhirnya resmi menjadi provinsi pada tahun 2000.
“Almarhum H. Tryana Samun adalah figur teladan, pejuang daerah, sekaligus tokoh berpengaruh yang memiliki dedikasi tinggi terhadap kemajuan dan kemandirian Provinsi Banten. Jasa-jasanya akan selalu dikenang oleh masyarakat Banten,” demikian pernyataan resmi IWO Indonesia Kabupaten Pandeglang.
Menurut Ayom, semangat perjuangan, pemikiran, dan pengabdian almarhum menjadi warisan berharga yang patut diteladani, khususnya bagi generasi muda dan insan pers dalam menjaga nilai-nilai perjuangan, kejujuran, serta kecintaan terhadap daerah.
“Atas nama keluarga besar Ikatan Wartawan Online Indonesia Kabupaten Pandeglang, kami menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya. Semoga almarhum H. Tryana Samun husnul khatimah, diampuni segala khilafnya, dan ditempatkan di sisi terbaik Allah SWT. Kepada keluarga yang ditinggalkan, semoga diberikan ketabahan dan kekuatan,” lanjut pernyataan tersebut.
Kepergian H. Tryana Samun menjadi kehilangan besar bagi masyarakat Banten, namun nilai-nilai perjuangannya diharapkan terus hidup dan menjadi inspirasi dalam membangun Banten yang lebih maju dan bermartabat.
